• Breaking News

    Sunday, April 10, 2016

    Cara melakukan Verval PTK


    Segala Puji dan Syukur kehadirat Allah SWT.

    Aplikasi Dapodikmen telah resmi digunakan untuk pendataan sekolah baik, itu siswa, guru, sekolah beserta sarpras nya. Aplikasi Dapodikmen sekarang telah dipakai sebagai salah satu penentu kebijakan pendidikan terutama di jenjang SMA dan SMK. Data Dapodikmen digunakan banyak hal salah satunya adalah Perubahan/ validasi data PTK, Pihak Dapodikmen telah menyiapkan tool/ aplikasi tambahan yaitu menggunakan aplikasi Verval PTK yang baru tahun 2013 ini akan digunakan. aplikasi ini digunakan untuk melakukan update data PTK, terutama data master PTK seperti :

    1. Nama
    2. Tgl Lahir
    3. Tempat Lahir 
    4. NIK
    5. Jenis Kelamin
    6. Nama Ibu Kandung
    7. Foto
    Tidak hanya itu, aplikasi ini juga dipakai untuk mengajukan NUPTK (menggantikan PADAMU NEGERI) dan Menonaktifka NUPTK. Kami akan menjelaskan bagaimana caranya untuk melakukan validasi.

    1. Terlebih dahulu bukalah alamat http://gtk.data.kemdikbud.go.id/ pilih menu VERVAL GTK


    2. Masukan username dan password yang diperoleh dari (sdm.data.kemdikbud.go.id) yang belum punya silahkan mendaftar, syaratnya cuman 1 ada Surat Kerja / Surat Tugas dari Kepala Sekolah
    ketika login berhasil akan muncul data PTK, dan ada tanda merah dan tidak, tanda merah berarti data ada masalah dan perlu kita perbaiki. 


    3. Masuk Ke Menu Pengelolaan Klik 1 kali, 


    untuk melakukan editing pilih gambar pensil di sebelah kiri NUPTK, setelah di klik gambar pensil maka akan muncul menu form pop-up, seperti dibawah ini 

    untuk melakukan editing data PTK siapkan dokumen pendukung, seperti KTP, KK, Akte Kalahiran, Buku Nikah dan Ijazah. dokumen ini diperlukan ketika data di validasi oleh Admin Kabupaten/ Kota. 


    kalau sudah berhasil disimpan. kita cek lagi data PTK yang sudah kita edit di menu Pengelolaan-> Status Perbaikan data master. didalam menu itu nantinya ada data PTK yang telah kita edit. dan menunggu di Approve oleh admin Kabupaten / Kota
    4. Menu NUPTK fungsinya adalah untuk melihat data PTK yang memenuhi persyaratan untuk mengajukan NUPTK. kalau ada PTK nya silahkan upload dokumen pendukung. 

    5. Menu Pencarian Fungsinya untuk mencari data PTK berdasarkan Filter NUPTK


    Demikian dari kami semoga bisa membantu para pembaca khususnya Operator sekolah. 



    No comments:

    Post a Comment

    Dapodikdas

    Dapodikmen

    Kemenpan